INFORMASI TERKINI
  • 1 tahun yang lalu / Dapatkan Informasi Kegiatan Terupdate Masjid Agung Sunda Kelapa Dapat di Akun Instagram (@masjidagungsundakelapa)
WAKTU :

Anjangsana Sosial RISKA (ANSOR)

Terbit 5 Agustus 2021 | Oleh : Mask Portal | Kategori : BERITA KEGIATAN / LEMBAGA - LEMBAGA / RISKA - Remaja Islam Sunda Kelapa
Anjangsana Sosial RISKA (ANSOR)

“ Kegiatan ANSOR ini memang berfokus pada tempat yang kurang terekspos. Diharapkan ke depannya, akan hadir donatur dan orang baik lainnya yang akan terus membantu di sana,” ujar Sendi Lesmana, Wakil Ketua Umum RISKA.

Diketahui saat ini Majlis Tahtasyajjar memiliki 170 santri aktif yang rutin mengikuti pengajian di majelis ini.

Sebanyak 15 orang santri dari jenjang SMA hingga kuliah menetap di sini, sementara itu sisanya merupakan santri dari jenjang SD hingga SMP yang berasal dari warga sekitar dan tinggal di dekat majelis hingga tidak menetap di majelis.

Akan tetapi, jumlah santri yang membludak berbanding terbalik dengan sarana dan parsarana majelis yang kurang memadai. Hal ini diperparah dengan minimnya donatur yang menyalurkan bantuan ke majelis ini.

Tak ayal bantuan ini disambut baik para santri dan pengurus majelis. Kegiatan sosial RISKA dapat terlaksana dengan baik berkat bantuan dari para donatur personal serta para sponsor.

“ Terima kasih untuk teman-teman RISKA dan para donatur serta semua pihak yang terlah ikut serta dalam upaya mensukseskan kegiatan Ansor ini. Kami juga mendoakan semoga semua yang terlibat dalam acara ini senantiasa dalam keberkahan dan keridhoan Allah Subhanahu Wa Ta’ala terlebih di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini,” tutur Rahmat Salim selaku Kepala Yayasan Majlis Tahtasyajjar.

Anak muda memiliki peranan penting

Hal senada juga disampaikan Santri Majlis TahtaSyajjar Faqih Aras Albani yang saat ini duduk di bangku kelas VI SD Bojongjengkol 02.

“ Senang dapat sembako, alhamdulillah. Tadi juga seru ikut acara sambung ayat baca Surah Almaun. Selain itu, tadi juga bikin prakarya bentuk ayunan dari stick ice cream. Terimakasih untuk RISKA, donatur, dan sponsor semoga sukses selalu, maju terus, dan berkah selalu,” katanya.

Kegiatan ini selaras master plan RISKA 2021-2022 guna meningkatkan empati di kalangan anggota dan pengurus RISKA.

“ Anak muda memiliki peranan yang penting tidak hanya dalam pembangunan Islam melalui jalan dakwah, akan tetapi juga dalam aspek sosial dan kebermanfaatan dengan terjun langsung membantu masyarakat,” jelas Sendi.

SebelumnyaPandemi COVID-19 Tak Halangi Komunitas RISKA Berbagi SesudahnyaYuk, Gabung Belajar Agama Komprehensif dan Fun di RISKA!

Berita Lainnya