Fun Run – Road To Ramadhan, Cara Asik Sambut Ramadhan Bersama RISKA
Tidak terasa 41 hari lagi kita akan berjumpa dengan Bulan Suci Ramadhan. Terdapat banyak cara untuk menyambut Ramadan yang segera tiba dengan unik dan menyenangkan. Seperti yang dilakukan anak-anak muda ini, mereka menyambut bulan suci dengan aktivitas funrun. Kegiatan ini diinisiasi oleh Remaja Islam Masjid Sunda Kelapa (RISKA), Menteng, Jakarta Pusat.
Seolah tidak pernah kehabisan ide untuk menyambut Ramadhan dengan unik dan menyenangkan. RISKA kembali menyuguhkan sejumlah aktivitas positif hingga berbagai aksi sosial yang melibatkan banyak anak muda agar dapat menyambut serta memanfaatkan bulan Ramadan tahun ini dengan sebaik-baiknya. Salah satunya yaitu Run For Ramadhan, acara ini sengaja dibuat unik dengan konsep olahraga lari yang dimulai (start) dan berakhir (finish) di Masjid Agung Sunda Kelapa.
Run For Ramadhan merupakan bagian dari rangkaian acara Tarhib Ramadhan, yang mana mengajak seluruh masyarakat khususnya remaja di wilayah Jakarta untuk berolahraga lari sekaligus berdonasi. Donasi tersebut akan disalurkan untuk kegiatan Anjangsana Sosial RISKA (ANSOR). Kegiatan Run For Ramadhan sendiri pertama kali dilakukan pada tanggal 19 Maret 2023 lalu. Sehingga tahun ini menjadi tahun kedua dilaksakannya kegiatan Run For Ramadhan 2024.
Sementara itu, Tarhib Ramadhan adalah salah satu rangkaian kegiatan Ramadhan Bersama RISKA (RBR) yang rutin diadakan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan. Dalam kesempatan ini, RISKA ingin memperkenalkan kepada masyarakat khususnya para remaja, bahwa masjid tidak hanya menjadi tempat ibadah saja, namun juga bisa digunakan untuk berbagai kegiatan positif dalam menyambut bulan suci Ramadhan dengan penuh suka cita.
Selain Run For Ramadhan, rangkaian Tarhib Ramadhan juga dimeriahkan dengan sejumlah kegiatan :
- Donor Darah, dengan tujuan meningkatkan kepedulian antar sesama.
- Bazar, untuk meningkatkan potensi kewirausahaan RISKADERS.
- Inspiring Talk Show, dengan berbagai narasumber yang menginspirasi
- Live Performance, seperti Volaris RISKA dan penampilan teater drama.
- Tabligh Akbar bersama para asatidz ternama.
Tujuan diadakannya rangkaian kegiatan Ramadhan Bersama RISKA (RBR) ini tak lain adalah untuk meningkatkan semangat dalam menyambut bulan suci Ramadhan dan menebar manfaat bagi sekitar. Mengajak para remaja untuk turut serta memakmurkan masjid dengan berbagai kegiatan positif, menyenangkan dan bermanfaat. Sehingga dapat meningkatkan kreatifitas, sportifitas dan kualitas akhlak generasi muda. Serta menjalin ukhuwah Islamiyah di kalangan remaja Islam wilayah Jakarta dan sekitarnya. Memberikan inspirasi untuk peserta, khususnya pemuda agar dapat berpartisipasi aktif dalam segala kegiatan keislaman dan berjuang dalam jalan dakwah.
Run For Ramadhan 2024
Yuk catat tanggalnya!
Tanggal : Sabtu, 09 Maret 2024
Waktu : pukul 06.00 WIB
Tempat : Parkir Gerbang Barat, Masjid Agung Sunda Kelapa, Jl. Taman Sunda Kelapa No. 16, Menteng, Jakarta Pusat.
HTM : 150K (uang pendaftaran tersebut sudah termasuk donasi Anjangsana Sosial RISKA 2024)
Periode pendaftaran 27 Januari 2024 – 25 Februari 2024
https://bit.ly/RunForRamadhan2024
Mari bergerak bersama, sehatkan tubuh, dan ciptakan kebersamaan yang penuh keceriaan!